Senin, 23 Mei 2011

ALAT-ALAT TEKNOLOGI PENDIDIKAN

Teknologi merupakan benda-benda yang turut memberi pengaruh dalam kehidupan kita semua, sehingga sebagai manusia yang modern dan berpengatahuan tinggi kita harus bisa mempergunakanya dan memanfaatkan keberadaan teknologi tersebut, khususnya dalam bidang pendidikan. Oleh karena itu, ayo kita pelajari bersama-sama mengenai beberapa alat-lat teknologi dan media pembelajaran sederhana yang kita temui sehari-hari.
ALAT_ALAT TEKNOLOGI PENDIDIKAN
Jenis alat yang sering kita temui…



Banyak tokoh teknologi pendidikan seperti Thorndike, Pressey, Pavlov, Crowder dan sebagainya. Edward L. Thorndike teorinya law of effect, dimana belajar akan berhasil jika hasil belajar itu memberikan rasa senang pada diri anak. Oleh karena itu setiap jawaban dari stimulus harus diikuti dengan reinforcementstertentu, sehingga anak merasa sukses berangkai.Sidney L. Pressey memperkenalkan mesin mengajar (teaching mechine) sebagai perangkat keras yang harus diisi dengan perangkat lunak. Pressey menggunakan tes objektif yang dapat dinilai sendiri oleh anak. Ivan Pavlov terkenal dengan teori conditioning dan B.F Skinner terkenal dengan pengajaran berprogram linier. Skinner adalah orang pertama yang memperkenalkan programmed instruction itu, selanjutnya diikitu oleh Crowder dengan pengajaran berprogram bercabang.
Kemajuan yang dicapai manusia dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi membuat pengetahuan dan teknologi itu sendiri berkembang semakin pesat. Pola hidup manusia dengan kemajuan ilmu dan teknologi mempunyai hunbungan erat, pendidikan mungkin wadah yang paling menonjol dalam rangka kemajuan itu. Dalam rangka kegiatan pendidikan, terdapat beberapa media yang dapat digunakan dari yang paling sederhana sampai yang canggih. Media tersebut antara lain :
1.      Papan tulis
Papan tulis digunakan hampir disetiap ruangan kelas, dan biasanya terbuat dri papan biasa, triplek atau slate. Disekolah-sekolah tradisional papan tulis boiasanya dipakai secara penuh , akantetapi disekolah-sekolah modern, dimana media teknologi cukup bervariasi, papan tulis biasanya digunakan secara terbatas.
Papan tulis mempunyai nilai-nilai tertentu, seperti penyajian bahan dapat dilakukan secara jelas, kesalahan tulis mudah diperbaiki, dpaat merangsang anak untuk kreatif dan dapat menarik perhatian. Penggunaan papan tulis memerlukan ketrampilan menulis dan kerajinan membersihkanya.
2.      Bulletin board dan display
Alat ini biasanya dibuat secara khusus dan digunakan untuk mempertontonkan pekerjaan siswa, gambar-gambar, badan, poster,atau objek berdimensi lainya.kedua alat ini mempunyai nilai tertentu seperti tempat mempertontonkan gambar khusus benda, poster atau karya kelas lainya,dapat digunakan sebagai papan pengumuman kelas,memperluas minat anak dan menumbuhkan semangat serta bertanggungjawab bersama,merangsang inisiatif, kreativitas, dst.
3.      Gambar dan ilustrasi fotografi
Gambar ini tidak diproyeksikan, terdapat disekitar kita dan relative mudah diperoleh untuk ditunjukan kepada anak. Gambar ilustrasi fotografi yang berwarna lebih menarik, arti dari sebuah gambar ditentukan oleh persepsi masing-masing. Kedua media ini memiliki nilai-nilai seperti bersifat konkrit, tak terlalu terbatas oleh ruang dan waktumembantu memperjelas masalah, membantu kelemahan indera, mudah didapat, relative murah, disamping mudah digunakan.
4.      Slide dan film strip
Merupakan gambar yang diproyeksikan, dapat dilihat dan mudah dioperasikan. Namun membutuhkan sumber tenaga listrik dan perangkat keras.
5.      Film
Film pendidikan dianggap efektif untuk digunakan sebagai alat bantu pengajaran. Film yang diputar didepan siswa harus merupakan bagian integral dari kegiatan pembelajaran.
6.      Rekaman pendidikan
Istilah asingnya recording, yaitu alat audio yang tidak diikuti dengan visual. Melalui alat ini kita dapat mendengarkan cerita, pidato, music, sajak, pengajian, dst. Rekaman ini sering dilakukan oleh kelompok individu/siswa, misalnya merekan ceramah guru.
7.      Radio pendidikan
Alat elektronik yang muncul dari perkembangan teknologi informasi. Melalui alat ini orang dapat mendengarkan siaran dari berbagai penjuru dan peristiwa. Radio pendidikan mempunyai nilai tertentu yaitu memberikan berita yang up to date, menarik minat, jangkauan luas, berdasarkan kenyataan, mendorong kreatif, mempunyai nilai rekreatif.
8.      Televisi pendidikan
Merupakan alat elektronik yang berfungsi menyebarkan gambar dan diikuti oleh suara tertentu.. pada dasarnya sama dengan gambar hidup bersuara. Menurut Yusuf Hadi Miarso (1980) penggunaan televise dapat dilakukan dengan beberapa alternatif :
a)      Televise siaran
b)      Televisei rangkaian tertutup
c)      Televise pengajaran dengan layanan tertentu
d)     Televise slow scan
e)      Televise time shared
f)       teleblackboard
9.      Peta dan globe
10.  Buku pelajaranoverhead projector
11.  Tape recorder
12.  Dan alat teknologi pendidikan lainya, antara lain yaitu mesin belajar, leboratorium, computer, museum model pameran, dst.

Sumber : Sudarwan Danim dalam “Media Komunikasi Pendidikan”.17-22:1994.

0 komentar:

Posting Komentar